Jumat, 16 Januari 2015

Ide Pokok

Edit Posted by with No comments


Ide Pokok
Ide Pokok adalah rancangan yang tersusun di dalam pikiran, gagasan, atau merupakan suatu gagasan / pikiran utama dari sebuah paragraf / yang mendasari suatu paragraf.
Cara menemukan Ide pokok suatu paragraf.
  1. Membaca dari keseluruhan teks bacaan.
  2. Memahami isi bacaan teks bacaan tersebut.
  3. Menemukan Ide pokok bacan.
Ide pokok terdapat dalam setiap paragraf .biasanya, ide pokok dinyatakan secara eksplisit dalam kalimat utama atau kalimat topik.paragraf yang Ide pokoknya terdapat di awal paragraf disebut paragraf deduktif. Sedangkan paragraf yang Ide pokoknya terdapat di akhir paragraf disebut induktif.
Sedangkan paragraf : suatu bahasa yang lebih besar dari pada kalimat tetapi lebih kecil dari pada wacana.
Bagian – bagian paragraf:
  1. inti kalimat / ide pokok.
  2. Kalimt penjelas / Idde penjelas paragraf.
Syarat paragraf dapat dikatakan baik jika memenuhi beberapa syarat:
  1. Satu kesatuan
Paragraf merupakan satu kesatuan yang utuh dan kalimat yang mendukung paragrafharus laras dan tidak ada satu kalimat yang menyimpang dari Ide pokok tersebut
  1. Kepaduan
Suatu paragraf merupakan satu kesatuan yang padu,kepaduan suatu paragraf biasanya ditandai penggunaan penandaan koherensi / penyatuan , artinya masing – masimg kalimat mempunyai hubungan timbal balik dan teratur.
Dari letak umumnya, Paragraf  dapat di lihat dari segi isi :
  1. Paragraf Narasi :
paragraf yang berfungsi / bertujuan untuk menceritakan sesuatu agar pembaca atau pendengar seolah – olah mengalami peristiwa tersebut.
  1. Paragraf Deskripsi : Paragraf yang berfungsi menggambarkan sesuatu / objek secara gamblang  sehingga pembaca  / pendengar  seolah – olah melihat langsung apa yang di sampaikan.
  2. Paragraf Eksposisi :
Paragraf yang berfungsi untuk memaparkan  / menjelaskan sesuatu  secara detail, mendalam dan jelas,sehingga pembaca / pendengar memperoleh pengetahuan baru dari apa yang disampaikan.
  1. Paragraf Argumentasi :
Paragraf yang berusaha untuk mempengaruhi sehingga pembaca / pendengar mendukung  / membenarkan pendapat penulis / pembaca.
Berdasarkan sifat dan tujuannya paragraf terdiri dari:
  1. Paragraf Pembuka
Bagian paragraf yang bertujuan untuk mengantarkan pembaca / pendengar ke dalam inti suatu paragraf.
  1. Paragraf Inti
Paragraf yang menghubungkan antara paragraf pembuka dan penutup. Biasanya paragraf ini merupakan inti sari dari suatu wacana.Contoh atau alasan yang ingin dikemukakan lazimnya paragf ini disebut paragraf penghubung.
  1. Paragraf Penutup
Paragraf yang berfungsi  untuk mengakhiri suatu karangan  / wacana. Biasanya berisi simpulan dari paragraf inti / penghubung kadang – kadang berupa penegasan.

1. Ide pokok paragraf tersebut adalah ….
A. pencegahan pencemaran
B. kemampuan hutan
C. penyelamat lingkungan
D. populasi gas ozon
E. penetralisasi polusi

PEMBAHASAN
Teks  di atas merupakan paragraf deduktif karena diawali oleh   kalimat utama. Kalimat pertama mengandung  ide pokok, gagasan utama, atau pikiran utama paragraf.Kalimat ini dijelaskan oleh  kalimat-kalimat penjelas.  Kalimat kedua s.d. kalimat kelima merupakan kalimat yang menjelaskan masalah pencegahan pencemaran udara.
 JAWABAN: A



Kalimat Rancu
Kata rancu dalam bahasa Indonesia berarti 'kacau'. Sejalan dengan itu, kalimat yang rancu berarti kalimat yang kacau atau kalimat yang susunannya tidak teratur sehingga informasinya sulit dipahami. Jika dilihat dari segi penataan gagasan, kerancu­an sebuah kalimat dapat terjadi kare­na dua gagasan digabungkan ke dalam satu pengungkapan. Sementara itu, jika dilihat dari segi strukturnya, kerancuan itu timbul karena pengga­bungan dua struktur kalimat ke
dalam satu struktur. Sebagai contoh, perhatikan kalimat berikut.
(1) Menurut para pakar sejarah mengatakan bahwa Candi Borobudur dibangun pada masa Kerajaan Syailendra.
Kalimat itu termasuk kalimat yang rancu karena susunannya terdiri atas dua struktur kalimat. Struktur yang pertama dimulai dengan kata menurut, sedangkan yang kedua dimulai dengan subjek 'pelaku' (para pakar sejarah) yang diikuti dengan predikat mengatakan.
Karena berasal dari dua struktur, kalimat rancu itu dapat dikembalikan pada struktur semula, yaitu (1a) dan (1b) berikut.
(1a) Menurut pakar sejarah, Candi Borobudur dibangun pada masa Kerajaan Syailendra.
(1b) Pakar sejarah mengatakan bahwa Candi Borobudur dibangun pada masa Kerajaan Syailendra.
Kalimat (1) di atas strukturnya tidak sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia. Oleh karena itu, kalimat (1) tersebut harus diperbaiki agar strukturnya menjadi benar. Perbaikannya dapat dilakukan seperti kalimat (1a) dan (1b) di atas. Sehubungan dengan hal itu, satu hal yang perlu kita perhatikan adalah bahwa kerancuan seperti itu dapat terjadi jika kalimat yang kita susun diawali dengan kata menurut dan kemudian diikuti oleh ungkapan sejenis mengatakan bahwa, menyebutkan bahwa, atau menyatakan bahwa. Oleh sebab itu, agar kalimat yang kita susun tidak menjadi rancu, ungkapan sejenis mengatakan bahwa, menyebutkan bahwa, atau menyatakan bahwa tidak perlu digunakan jika kalimat yang kita susun dimulai dengan kata menurut. Sebaliknya, jika kita akan menggunakan ungkapan sejenis mengatakan bahwa, kata menurut tidak perlu digunakan pada awal kalimat. Kerancuan kalimat yang lain dapat pula timbul karena penggunaan kata peng­hubung meskipun atau walaupun pada awal kalimat yang kemu­dian diikuti oleh kata penghubung tetapi, seperti yang tampak pada con­toh berikut.
(2) Meskipun perusahaan itu belum terkenal, tetapi produksinya banyak di­butuhkan orang. Kerancuan kalimat itu juga disebabkan oleh penggabungan dua kalimat menjadi satu. Kalimat pertama, yang menggunakan kata penghubung meskipun, berupa kalimat majemuk bertingkat, sedangkan kalimat kedua, yang mengguna­kan kata penghubung tetapi, berupa anak kalimat dalam kalimat majemuk se­tara. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa kerancuan kalimat (2) itu di­sebabkan oleh penggabungan kalimat majemuk bertingkat dan kalimat majemuk setara ke dalam satu kalimat.
Ka­rena berasal dari dua kalimat yang digabung­kan menjadi satu, perbaikan kalimat itu pun dapat dilakukan dengan mengem­bali­kan kalimat itu ke dalam struktur kalimat asalnya, seperti yang tampak pada (2a) dan (2b) berikut.
(2a) Meskipun perusahaan itu belum terkenal, produksinya banyak di­butuhkan orang.
(2b) Perusahaan itu belum terkenal, tetapi produksinya banyak dibutuhkan orang.
Dari perbaikan kalimat tersebut dapat diketahui bahwa kerancuan yang disebab­kan oleh penggunaan kata penghubung meskipun atau walau­pun yang diikuti oleh kata penghubung tetapi, perbaikannya pun
dapat dilakukan dengan menghilangkan salah satu dari dua kata penghubung tersebut. Dalam hal ini, jika kata meskipun/walaupun sudah digunakan, kata tetapi tidak perlu lagi diguna­kan. Sebaliknya, jika kata tetapi yang digunakan, kata penghubung meskipun/walaupun tidak perlu digunakan.
Kerancuan kalimat seperti yang terdapat pada contoh di atas sebenarnya tidak perlu terjadi jika penyusun kalimat dapat mengungkapkan gagasannya se­cara cermat dan teratur. Dengan menata gagasan secara cermat dan teratur, kalimat yang tersusun akan terhindar dari kerancuan seperti itu
1.      Ada tiga faktor utama yang menyebabkan terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan raya, yaitu faktor manusia, faktor keadaan kendaraan, dan faktor jalan. (2) Kombinasi ketiga faktor itu dapat terjadi. (3) Kombinasi antara manusia dengan keadaan kendaraan, misalnya menjalankan kendaraan melebihi batas kecepatan sehingga ban pecah dan terjadilah kecelakaan. (4). Cuaca saat itu sangat gelap yang mana jalannya tidak kelihatan. (5) Di samping itu, kondisi jalan berlobang-lobang dan licin, tetapi kendaraan dipacu dengan kencang sehingga pengemudi tidak mampu mengendalikan kendaraan dan akhirnya terjadi kecelakaan.

Kalimat yang strukturnya rancu dalam paragraf tersebut terdapat pada nomor ...........
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

PEMBAHASAN
Kalimat rancu adalah kalimat yang menyimpang atau tidak sesuai dengan konteks penggunaannya.



Fakta dan Opini
Pengertian fakta adalah sesuatu yang tidak diragukan lagi kebenarannya. Sedangkan opini adalah sesuatu yang kebenarannya masih perlu diuji.
v   Ciri-ciri fakta:
1. Benar-benar terjadi
2. Sifatnya objektif
3. Waktu, tempat, dan tanggal peristiwa jelas.
4. Diperkuat dengan angka-angka.

v   Contoh fakta: 
Produk Blackberry yang sekarang beredar di pasaran Indonesia adalah seri 8707v yang didistribusikan di Indonesia melalui operator seluler XL. 

Pendapat atau opini adalah sesuatu yang kebenarannya masih perlu diuji, karena bentuknya masih berupa pendapat.
v   Ciri-ciri opini:
1. Belum terjadi (baru rencana)
2. Berupa pendapat
3. Bersifat  subjektif
4. Keterangannya belum jelas.

Cermati kutipan berikut untuk menjawab soal nomor 1 s.d. 3!
           (1) Dalam upaya pencegahan pencemaran udara, hutan mampu menangkal  polutan gas ataupun butiran padat. (2) Hasil penelitian menunjukkan bahwa volume udara yang mengandung polusi gas zon sebesar 150 ppm gas ternyata 99% terserap oleh tegukan hutan dalam waktu delapan jam. (3) Komplek industri  yang mengeluarkan polutan belerang dioksida di Uni Rusia ternyata berkurang dengan adanya jalur vegetasi kayu selebar 500 m yang mengelilingi kawasan industri tersebut. (4) Tumbuhan berkayu ataupun pohon memang diandalkan dalam penyelamatan keadaan lingkungan seperti tanah, air, dan udara walaupun peran pohon tersebut sebatas pada lingkungan, yang belum akut. (5) Pohon memang tidak akan mampu menetralisasi polusi, terutama pada kawasan industri besar. 

JAWABAN: A

2. Kalimat yang berisi fakta terdapat pada nomor….
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (5)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)
E. (4) dan (5)

PEMBAHASAN
Kalimat (2) merupakan hal yang benar-benar ada  karena merupakan hasil penelitian. Kalimat (3) berisi kenyataan yang terjadi di Uni Rusia. Jadi kalimat kedua dan ketiga merupakan fakta. Kalimat (1), (4), dan (5) merupakan opini.
JAWABAN: C

v   Contoh Opini :
Penggunaan Blackbery secara intens ditengarai sebagai salah satu penyebab rusaknya rumah tangga untuk kasus yang parah. (Opini)

Cermatilah tajuk berikut untuk menjawab soal nomor 19 dan 20!

       Bank Dunia mengingatkan beban berat yang ditanggung anggaran pendapatan dan belanja Negara terkait bsubsidi bahan bakar minyak (BBM). Peringatan itu bukanlah yang pertama. Bahkan, bukan sekadar peringatan juga disertai saran dan jalan keluar. Pemerintah pun bukan tidak menyadari ancaman pembengkakan subsidi itu. Sejak awal, pemerintah telah menugaskan kalangan perguruan tinggi  untuk melakukan kajian yang akan dipakai sebagai dasar penetapan kebijakan pengelolaan BBM bersubsidi. Beberapa opsi telah dihasilkan, seperti menaikkan harga dan membatasi pemakaian. Jika pemerintah mengambil opsi menaikkan harga BBM bersubsidi secara terukur disertai kompensasi bagi masyarakat miskin, mungkin lebih bisa diterima masyarakat. Apalagi, jika penghematan anggaran subsidi itu benar-benar untuk alokasi peningkatan anggaran belanja pembangunan infrastruktur.

19. Opini penulis dalah tajuk tersebut adalah ….
A.     Bank dunia harus turun tangan mengatasi masalah BBM bersubsidi di tanah air ini.
B.     Penghematan anggaran subsidi harus dialokasikan untuk anggaran belanja pembangunan infrastruktur.
C.     Pemerintah hendaknya menyadari ancaman pembengkakan subsidi di tanah air ini.
D.    Pemerintah sebaiknya menaikkan harga BBM bersubsidi disertai kompensasi bagi masyarakat miskin.
E.       Penghematan anggaran subsidi BBM digunakan untuk peningkatan belanja negara.

PEMBAHASAN
Opini yang hendak disampaikan penulis berkaitan dengan upaya yang sebaiknya dilakukan pemerintah dalam pengelolaan BBM bersubsidi agar tidak membebani anggaran pendapatan dan belanja negara. Hal ini terlihat sejak kalimat pertama yang diperkuat dengan fakta peringatan dari Bank Dunia sampai dengan munculnya opsi. Penulis memberikan masukan kepada pemerintah bahwa jika pemerintah mengambil opsi menaikkan harga BBM bersubsisi secara terukur disertai kompensasi bagi masyarakat miskin, mungkin lebih bisa diterima masyarakat.
JAWABAN:D




Surat Dinas
Surat Resmi atau Surat Dinas merupakan surat yang sangat diperlukan suatu instansi atau perusahaan bahkan dapat juga digunakan oleh perorangan yang memiliki profesi tertentu. Berdasarkan tujuannya surat resmi dibagi dalam beberapa jenis diantaranya adalah surat edaran, surat pemberitahuan, surat teguran atau surat peringatan, surat undangan dan lain sebagainya. Sedangkan fungsi surat itu sendiri adalah sebagai sarana komunikasi yang digunakan oleh perseorangan atau institusi untuk menyampaikan informasi secara tertulis kepada pihak lain baik perorangan maupun institusi. Surat juga dapat digunakan sebagai bukti yang kuat dalam sebuah proses hukum terutama yang dibubuhi cap, kop surat serta tandatangan yang syah.
Tidak seperti surat pribadi atau surat biasa lainnya, surat resmi atau surat dinas mempunyai ciri-ciri khusus yang sangat mudah dikenali dan ini merupakan syarat yang diterapkan pada sebuah surat resmi atau surat dinas. Adapun ciri-ciri tersebut diantaranya adalah :
  • Pada bagian atas surat digunakan kop surat resmi institusi atau profesi
  • Menggunakan nomor surat, lampiran (bila ada), perihal, serta tanggal surat
  • Pada alinea pembukan menggunakan salam yang resmi digukan
  • Menggunakan istilah dan bahasa resmi tanpa ada humor dan sejenisnya
  • Ditandatangani oleh pejabat/perorangan yang berwenang untuk surat pemerintah biasanya dibawah nama dan tandatangan dituliskan juga Nomor Induk Pegawai atau NIP
  • Menggunakan cap resmi institusi atau cap profesi tertentu
  • Format surat menggunakan standar baku tata persuratan.
Saat ini untuk mengirimkan sebuah surat bisa menggunakan perusahaan jasa kurir atau seperti biasa dengan membubuhi perangko yang dapat diperolah di Kantor Pos, semakin jauh tujuan surat dikirim maka biaya pengirimannya juga akan semakin besar. Meskipun di era teknologi komunikasi dan informasi saat ini sudah mulai menerapkan paperless atau mengurangi penggunaan kertas dalam berkomunikasi namun untuk hal-hal tertentu penggunaan kertas sebagai bukti autentik dalam sebuah administrasi masih sangat diperlukan.
Berikut disajikan contoh surat resmi atau surat dinas yang bisa digunakan sebagai acuan bagi Anda yang ingin membuat sebuah surat baik ditujukan kepada sebuah institusi maupun perorangan.
Contoh surat undangan resmi





SMA Negeri 3 Depok
Jl. Raden Saleh No. 45, Studio Alam TVRI
Kota Depok, Jawa Barat. Telepon (021) 7700310
 
Nomor
:
131/SMAN 3Depok/XII/2013
Depok, 6 Desember 2013
Lampiran
:
-

Perihal
:
Undangan

Kepada Yth.
Bapak/Ibu
Orangtua/Wali murid
Siswa/Siswi kelas XII
SMA Negeri 3 Depok
Di
Tempat

Dengan hormat,
Sebagai salah satu program belajar bagi siswa/siswi kelas XII SMA Negeri 3 Depok dan dalam rangka menambah pengetahuan serta wawasan para murid, bersama ini diberitahukan kepada Bapak/Ibu Orantua/Wali murid XII SMA Negeri 3 Depok bahwa pihak sekolah akan menyelenggarakan observasi lapangan ke Litbang LIPI Cibodas Jawa Barat.
Oleh karena hal tersebut di atas kami mohon kepada Bapak/Ibu Orantua/Wali murid XII SMA Negeri 3 Depok untuk dapat mengizinkan putera/puterinya untuk mengikuti kegiatan tersebut yang akan dilaksanakan pada :

Hari/Tanggal
:
Selasa, 10 Desember 2013

Waktu
:
08.00 16.00 WIB

Tempat
:
Balai Konservasi Tumbuhan Kebun Raya Cibodas, LIPI

Acara
:
Pengamatan Tanaman Eribotrya japonica Lindl
Demikian surat undangan ini kami buat, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.




Kepala SMA Negeri 3 Depok



Ttd



Drs. Amas Farmas, MM



NIP. 195601251981011001








Contoh soal
1. Berikut ini yang bukan merupakan bagian surat dinas yaitu ....
a. tanggal
b. alamat yang dituju
c. kaki surat
d. hal
e. kop surat
Surat Lamaran Pekerjaan
Surat Lamaran kerja adalah surat yang dibuat sepanjang satu halaman penuh yang berisi tentang informasi pelamar kerja dan permohonan untuk menempati posisi tertentu, biasanya surat lamaran kerja dikirim beserta surat riwayat. Dalam penulisan surat lamaran kerja, terdapat tiga paragraf penting yang harus anda perhatikan dengan cermat, paragraf pertama berisi tentang bagaimana anda mendapatkan informasi tentang lowongan pekerjaan tersebut dan juga posisi yang ingin anda tempati dan juga alasan anda mengapa menginginkan posisi tersebut, ayo katakan dengan jujur, mau uang atau menambah pengalaman anda dan atau untuk mengembangkan diri anda sendiri.
Paragraf kedua berisi tentang ketrampilan anda, pendidikan terakhir, pengalaman kerja, atau sesuatu yang berkaitan dengan kelebihan anda sendiri yang berkaitan dengan lowongan tersebut dan yakinkanlah pembaca surat anda bahwa anda memang benar-benar cocok untuk bekerja di sana dan ini sangat penting menurut saya.
Di bagian paragraf ketiga tuliskanlah perasaan anda bila diundang untuk tes wawancara dan pastikan anda dapat dihubungi kapanpun di manapun untuk memastikan waktu dan tempat untuk mengikuti tes wawancara. Dalam penulisan surat lamaran kerja yang anda buat pastikan menulis nama perusahaan dan posisi yang anda inginkan dengan benar dan jangan lupa untuk membaca kembali surat anda untuk mengecek tulisan dan tata bahasa anda. Selamat bekerja.
1.      Bacalah paragraf berikut dengan seksama!
Seorang calon pelamar pekerjaan mengajukan sebuah surat lamaran pekerjaan yang ditujukan ke suatu PT yang bergerak di bidang telekomunikasi. Karena lowongan tersebut sudah terisi maka lamaran tersebut terpaksa ditolak.
Kalimat penolakan lamaran pekerjaan yang sesuai dengan ilustrasi di atas
adalah…….
a. Bersama ini kami beri tahukan bahwa lamaran Saudara tidak dapat diterima.
b. Sesuai dengan surat Saudara, dengan ini diberitahukan bahwa lamaran Saudara ditolak.
c. Lowongan pekerjaan yang Saudara kehendaki tidak ada dan kebetulan belum dibutuhkan.
d. Berhubungan dengan surat Saudara maka lamaran pekerjaan Saudara kami tolak sementara.
e. Dengan surat ini kami memberitahukan bahwa lowongan jabatan yang yang Saudara inginkan sudah terisi.

Cirebon, 12 Januari 2014
Kepada
Yth. Bapak/Ibu Pimpinan Paradiso
Jl. Mundu 25, Kelurahan Mundu
Cirebon

Hal : Lamaran Pekerjaan

Dengan hormat,

Yang bertandatangan di bawah ini:
Nama                                  : Darone 88
Tempat, Tanggal Lahir       : Cirebon, 16-April-1990
Usia                                    : 21 tahun
Pendidikan Terakhir           : SMKN 1 CIREEBON 
                                            : Mahasiswa STMIK AMIKOM (AKTIF)
Alamat Asal                        : Kelurahan Gede Bage, Kota Cirebon
Domisili                              : Jl.Perjuangan, No. 1 Sunyaragi Cirebon
Telepon                               : 08522703xxxxx

Berdasarkan Info Kerja yang dimuat di Website dan Informasi di Koran Mingguan, saya bermaksud mengajukan lamaran kerja pada perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin untuk menempati posisi sebagai karyawan. Dengan bekal kemampuan yang saya miliki diantaranya mampu mengoperasikan komputer,Teknisi Komputer, Troubleshooting Hardware,Instalasi Hardware dan Software, Microsoft Word,Exel dan lain-lain. Saya dapat bekerja keras, rajin dan jujur, dapat bekerja secara mandiri maupun tim.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan beberapa berkas sebagai berikut:
1.         Foto Copy Ijazah terakhir
2.         Daftar Riwayat Hidup
3.         Foto Copy KTP
4.         Foto ukuran 3 x 4 = 2 lembar
5.         Sertifikat Ketrampilan Khusus
Demikian surat permohonan pekerjaan ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Besar harapan saya untuk dapat diterima di perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.
Cirebon, 25 Feb 2014
Hormat Saya,

Darone 88


0 komentar:

Posting Komentar